Anggota DPRD M.Yusrizal.ST Dan Hj.Mega Rani Sampaikan Pesan Program Hamartoni – Romli Di Desa Pekurun Utara

Adhyaksanews. Lampung Utara — Di Desa Pekurun Utara Kecamatan Abung Tengah Kabupaten Lampung Utara (Lampura) Anggota DPRD dari partai Gerindra M.Yusrizal.ST Dan dari Partai NasDem Hj.Mega Rani Sampaikan Pesan Pesan Program Calon bupati dan wakil bupati Hamartoni – Romli.

Jum’at (13/09/2024).

Selaku tim pemenangan dari partai pengusung Hamartoni – Romli.
M.Yusrizal.ST terus gencar mensosialisasikan ke masyarakat di berbagai desa tentang profil maupun program yang akan di lakukan jagoannya ketika memimpin lampura nantinya,begitu juga kegiatan hari ini di laksanakan di desa pekurun utara yang menjadi target kemenangan bagi calonnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini tim pemenangan Harli Nur Aini, Anggota DPRD Lampura dari partai Gerindra M.Yusrizal.ST, Anggota DPRD dari partai NasDem Hj.Mega Rani, Korcam Abung Tengah Poniran, Kordes, Kordus dan masyarakat setempat.

M.Yusrizal.ST dalam sambutannya di desa pekurun utara mengatakan,”Dalam silaturahmi ini saya menyampaikan pesan pesan Hamartoni Ahadis calon bupati lampung utara, dalam nuasa kebangaan dan kebersamaan ini seyogyanya bapak Hamartoni hadir namun beliau berhalangan hadir di karenakan ada kesibukan lain atau berhalangan hadir di tengah tengah kita di sini, namun kita yakini walaupun fisiknya tidak ada di tengah tengah kita hati dan pikiran bapak hamartoni hadir di sini agar kedepan dia bersama kita sama sama dapat memajukan desa yang kita cintai ini.

” Semoga pertemuan kita hari ini dapat di berkahi dan di rahmati oleh yang maha kuasa, sebentar lagi tanggal 27 Nopember 2024 kita akan melaksanakan yang namanya kontestasi politik pemilihan Gubernur lampung, Bupati dan wakil bupati lampung utara.

” Kita di tuntut untuk memilih pemimpin yang benar, Insya Allah kehidupan kita kedepan akan lebih baik, maka lampung utara akan maju, akan aman, akan sehat dan sejahtera bapak ibu semua yang ada di sini.
Maka dari itu bapak ibu semua kita sama sama menghantarkan pemimpin yang baik, benar dan cerdas.
Saya memberikan penjelasan dan kesaksian kepada bapak ibu ini dapat di pertanggung jawabkan, kita sama sama memilih sosok yang baik, benar dan tepat itu adalah Hamartoni dan Romli.

Sosok Hamartoni Ahadis adalah putra asli lampura yang mengabdi di pemerintahan 35 tahun, berbagai jabatan sudah di embannya di kabupaten maupun di propinsi lampung, Hamartoni adalah seorang birokrat yang berpengalaman sedangkan Romli merupakan seorang politisi yang berangkat dari bawah, seorang politisi yang memiliki jaringan luas di masyarakat bahkan pernah di percaya menjabat ketua DPRD lampung utara, sudah puluhan tahun menjadi anggota DPRD di lampura ini. pungkas yusrizal.

(Ta2).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *