adhyaksanews.online, Morut
Kolonodale ( Morut ) Partai Golkar Kabupaten Morowali Utara (Morut ) menyelenggarakan jalan sehat dalam Rangka HUT Partai Golkar ke 59 Sabtu, ( 21/10/2023 )
Jalan sehat yang diikuti antusias Masyarakat Kolonodale dan sekitarnya itu mengambil star dari Lapangan Morokoa menuju jalan protokol Kolonodale – kampung pisang – pertokoan dan finis kembali di Lapangan Morokoa.
Jalan sehat dilepas langsung oleh Ketua DPD Golkar sekaligus Ketua DPRD Morowali Utara, Hj.Warda Dg. Mamala,SE didampingi Ketua Panitia Waris Kandori, SH.
Warda Dg. Mamala dalam sambutannya mengatakan sangat bersyukur telah melaksanakan kegiatan jalan sehat ini.
“Semoga secara keseluruhan sampai dengan sebentar malam ada hiburan Artis ibukota,” katanya pada kegiatan yang juga diikuti para Anggota DPRD Fraksi Partai Golkar serta pengurus Golkar Morut.
Di HUT Golkar yang ke 59 ini , Warda berharap kedepan Partai besutan Airlangga Hartarto ini kedepan semakin jaya. “Semoga jaya, Golkar menang 2024,” ucapnya.
Ketua Panitia Waris Kandori saat ditemui Media menjelaskan sesudah jalan sehat akan dibagikan undian berhadiah door Prize Kulkas, Handpon, AC, Kipas Angin, Sepeda listrik, Mesin cuci, sepeda dengan hadiah utama 2 buah Motor.
Pada undian pertama, Hadiah utama 1 unit Motor diberikan kepada Nurdia asal Kelurahan Kolonodale, Kecamatan Petasia.
Pengundian Hadiah Utama dan hadiah lainnya pada HUT Partai Golkar di Morut akan dilanjutkan malam nanti, dan akan dihibur Artis ibu kota tuturnya.
( UG – Adhyaksanews )