Adhyaksanews -PANGKALPINANG, — Titik Nol dipilih oleh pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil-Masagus M Hakim sebagai titik awal menuju pendaftaran ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangkalpinang, Kamis (29/8/2024).
Meski di titik nol, bukan berarti langkah Molen sapaan akrab Walikota Pangkalpinang periode 2018-2023 ini dimulai lagi dari nol.
Molen sudah membangun Kota Pangkalpinang lebih maju pada periode pertama lalu. Dan saatnya Molen akan kembali melanjutkan pembangunan Kota Pangkalpinang yang lebih maju, sejahtera dan berkeadilan.
Bersama M Hakim, yang selama 3 tahun lebih membantu dirinya memajukan bidang kesehatan di Pangkalpinang, Molen mantap bersama Hakim kembali merajut dan memenangkan hati masyarakat Pangkalpinang.
“Hari ini, di titik nol ini semua warna sudah bersatu. Semua suku, ras dan golongan juga sudah bersatu di titik nol ini. Saya dan Hakim berharap, dari titik nol ini kita satukan visi dan satukan misi, tolong bantu kami memenangkan Walikota 2025 – 2030,” ujar Molen.
Doa dan kemeriahan mewarnai Titik Nol Kota Pangkalpinang, yang letaknya berada tepat di sisi kanan Rumah Dinas Walikota Pangkalpinang.
Ribuan pendukung, simpatisan maupun masyarakat Kota Pangkalpinang berkumpul, menyatukan rasa dan kebahagiaan menyambut Calon Walikota-Wakil Walikota Pangkalpinang Molen-Hakim.
Doa juga terpanjatkan, dengan harapan dibawah kepimimpinan Molen-Hakim, pembangunan Kota Pangkalpinang berlanjut, menuju kota yang sehat, nyaman dan sejahterah.
“Kami siap melanjutkan pembangunan yang sudah ada di Kota Pangkalpinang ini.
Saya akan mengaddikan sisa usia saya lebih jauh lagi dan lebih bermanfaat lagi untuk masyarakat,” ujar Calon Wakil Walikota Pangkalpinang Masagus M Hakim.
Diakui Hakim, selama ini dirinya hanya dikenal dibidang kesehatan saja.
Pasalnya lebih dari 20 tahun ini, Hakim menjalani profesi dan keahliaanya di bidang kesehatan, termasuk membantu Molen-Sopian, yang menjadi Walikota-Wakil Walikota Pangkalpinang periode 2018-2023, sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang.
“Jika memang masih ada waktu dan masyarakat Pangkalpinang mempercayakan amanah kepada kami Molen-Hakim, tentu saya akan berpikiran ke bidang-bidang lain, yang muaranya tentu untuk kesejahteraan masyarakat pangkalpinang yang lebi luas.
Sehingga mewakafkan lebih banyak lagi sisa usia saya,” ujar Hakim.
Pasangan Molen Hakim disingkat MH ini diantar ribuan kader partai pendukung, simpatisan dan relawan menuju Kantor KPU Pangkalpinang.
Menggunakan mobil tronton yang dihias indah, pasangan MH dan keluarga diikuti konvoi ratusan motor dan mobil para pendukung.
Di sepanjang jalan mulai dari Titik Nol hingga ke Kantor KPU Pangkalpinang, masyarakat berkumpul di pinggir jalan yang dilewati pasangan Walikota-Wakil Walikota Molen-Hakim.
Teriakan kata-kata Lanjutkan, Bang Molen 2 Periode menggema sepanjang jalan yang dilalui Molen Hakim mendaftarkan diri sebagai Calon Walikota-Wakil Walikota Pangkalpinang 2024-2029.
“Menyala Abangku, lanjutkan, Bang Molen 2 Periode,” teriak warga di pinggir jalan.
Molen maupun Hakim meminta masyarakat Pangkalpinang mendatangi TPS-TPS pada saat pencoblosan mendatang.
“Bantu kami memenangkan Walikota-Wakil Walikota Pangkalpinang 2025-2030,” ucap Molen.( Ril)