Adhyaksanews.online, Kuala Kapuas — Menjelang Hari Raya Idul fitri 1445 Hijriyah sekaligus membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, Kodim 1011/Klk menggelar Bazar Murah.
Kegiatan berlangusng di Samping stadion Panunjung Tarung Jl. Maluku Kel. Selat Tengah Kec. Selat Kab. Kapuas, Minggu (07/4/2024).
Bazar murah yang dibuka mulai pukul 08.00 WIB ini menjual bahan-bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu, dan kebutuhan pokok lainnya. Tidak sampai 2 jam bahan pokok yang dijual sudah habis diserbu masyarakat sekitar.
Dandim 1011/Klk Letkol Inf Khusnun Dwi Putranto S.E., menjelaskan bahwa, Bazar Murah ini bertujuan untuk membantu masyarakat di wilayah sekitar Kodim 1011/Klk untuk memenuhi kebutuhan pokok lebaran dengan harga yang lebih murah dari harga pasaran.
“Harga yang kita tawarkan lebih murah dibandingkan dengan harga-harga pada umumnya di luar, seperti kita jual paket sembako Dengan isi Beras 5kg, Minyak goreng 1 Ltr, Gula 1 Kg, Sarden 1 Klg, Supermie 2 Bks dengan Harga Rp.50.000/Paket ” tutup Dandim.( R)