Adhyaksanews, Manado–Kediaman rumah relawan Jenderal Purnawirawan, Wanti Waraney Mamahit di Jalan 17 Agustus, Kota Manado, menjadi saksi meriahnya acara syukuran pemenangan pasangan Prabowo-Gibran di Sulawesi Utara. Acara yang berlangsung pada Sabtu,17 Februari 2024 lalu, acara dimeriahkan dengan keterlibatan persatuan Sulut Etnis (SE) Tionghoa, dengan menambah keberagaman dan semangat dalam menyambut kemenangan.
Dalam sambutannya, Jendral Mamahit menyampaikan “rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh persatuan SE Sulut etnis Tionghoa. Dukungan ini tidak hanya memperkuat semangat tim relawan, tetapi juga menunjukkan kesatuan dan kebersamaan dalam mendukung pasangan Prabowo-Gibran,”. Ucapnya
Acara yang dihadiri oleh para relawan dan pendukung Prabowo-Gibran dari berbagai kalangan ini menjadi momentum untuk merayakan hasil kerja keras dan solidaritas selama masa kampanye. Terlibatnya persatuan SE Sulut etnis Tionghoa juga menunjukkan bahwa dukungan untuk Prabowo-Gibran tidak hanya berasal dari satu latar belakang atau etnis saja, melainkan mencakup seluruh spektrum masyarakat Sulawesi Utara.
Dalam suasana penuh kebersamaan dan semangat, para hadirin menyatakan komitmennya untuk terus mendukung dan memperjuangkan visi dan misi Prabowo-Gibran untuk kemajuan Sulawesi Utara. Semangat persatuan dan kerjasama di antara beragam latar belakang budaya dan etnis menjadi modal berharga dalam membangun daerah ini ke arah yang lebih baik.
Acara syukuran pemenangan Prabowo-Gibran di Sulut ini juga menjadi bukti bahwa politik bukanlah hal yang memecah belah, melainkan merupakan panggung untuk menyatukan berbagai elemen masyarakat dalam mencapai cita-cita bersama.
( Debby Assa)