Adhyaksanews -Pangkalpinang:Mantan sekda propinsi Bangka Belitung Dr. Drs. Naziarto ,SH,MH telah mengembalikan berkas pencalonan gubernur Babel periode 2024-2029 dikantor DPD partai Demokrat Babel diterima oleh tim sembilan yang diketuai Suhaili Ishak,SH didampingi sekretaris sdr.Zeki Yamani.Senin 3/06/2024
Menurut Suhaili sudah ada beberapa kandidat balon gubernur yang telah mengambil formulir sebanyak 5 orang .
Dan 2 orang yang telah mengembalikan berkas ke tim 9 untuk balon gubernur yaitu sdr.Hidayat Arsani dan Dr.Drs. Naziarto,SH ,MH.
Dalam sambutannya Naziarto menyampaikan keseriusannya untuk maju pada pilkada gubernur Bangka Belitung dan berusaha tetap memelihara silaturahmi dan akan membangun komunikasi dan berkonstribusi kepada partai pendukungnya.
Naziarto mengucapkan terima kasih kepada tim 9 DPD partai Demokrat yang telah menerima kehadiranya dan rombongan untuk mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon gubernur Bangka Belitung.
Sebelumya Naziarto juga telah mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon gubernur Babel kepada partai PDI perjuangan,Nasdem ,dan PKS.
Menurut Naziarto Partai Demokrat adalah partai yang cukup kuat dan sangat demokrasi yang mana partai yang marwahnya memang berasal dari kita, oleh kita dan untuk kita.
Terlihat saat menerima kami dan rombongan guna mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon gubernur ini disambut mesra oleh ketua dan tim sembilan dengan hangat.
“Harapan Kami tim 9 yang merupakan panitia penerimaan balon pilkada di DPD Partai Demokrat Bangka Belitung ini dapat mengusung kami dan mohon untuk dapat disampaikan Ke pengurus DPP partai Demokrat sebagai calon gubernur Babel periode 2024-2029 sesuai dengan SOP dan AD/ A RT yang berlaku di partai Demokrat .”
Naziarto pun dalam sambutanya menyampaikan mempunyai taglinenya yaitu “Masa depan Babel yang berkemajuan ber kemandirian hingga masyarakat Babel menjadi masyarakat makmur dan sejahtera ,menuju Indonesia Emas kedepan.” tutup Naziarto dalam sambutanya .(Red)