TNI/Polri Lulusan AKABRI 1990 Gelar Bakti Sosial di Belitung, Sebarkan Semangat Kemanusiaan dan Dukungan Pemilu Damai

 

 

adhyaksanews.online, Tgpandan Belitung

TNI/Polri yang tergabung dalam AKABRI dan lulusan tahun 1990 menggelar acara Bakti Sosial di Halaman GOR Tanjungpandan, Belitung pada hari ini. Kegiatan tersebut diselenggarakan serentak di seluruh Indonesia, di mana sebanyak 75 paket sembako disalurkan kepada masyarakat, 75 paket perlengkapan pelajar diberikan kepada siswa-siswi SD SLB Tanjungpandan, dan Bakti Kesehatan memberikan pemeriksaan kesehatan gratis. Selain itu, juga diadakan Bakti Peduli dengan pembagian air bersih kepada masyarakat melalui Polsek jajaran. Sabtu ( 28/10/23 )

“Kegiatan ini merupakan ungkapan rasa syukur dari para lulusan AKABRI tahun 1990 yang telah mendedikasikan diri selama 33 tahun untuk negara dan pada hari ini kembali berbagi kepada masyarakat. Kami melaksanakan kegiatan ini secara serentak,” ungkap Kapolres Belitung, AKBP Didik Subiyakto, S.H., M.M.

Menurut Kapolres, kegiatan ini juga merupakan upaya dalam mendukung kesuksesan Pemilu 2024 yang akan datang. “Kita mendekati Pemilu 2024, oleh karena itu kami juga membuat deklarasi Damai untuk mendukung keberlangsungan pesta demokrasi yang di hadiri Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda. Kami mengajak masyarakat untuk menjaga kondusifitas, bahwa perbedaan pilihan itu wajar, dan jangan saling menjatuhkan atau mengucilkan satu sama lain,” jelas AKBP Didik Subiyakto, S.H., M.M.

Acara ini dihadiri oleh Kapolres Belitung, AKBP Didik Subiyakto, S.H., M.M, dan Forkopimda Belitung. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat setempat dan memperkuat semangat persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat.

 

Sumber : Humas Polres Beltim

( SAS – Adhyaksanews )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *